DESA BINAAN 2015 (SIMADES)

SIMADES (SIPIL MASUK DESA)


Di dalam Perguruan Tinggi pasti dikenal yang namanya Tri Dharma Perguruan Tinggi, yang bertujuan untuk menciptakan lulusan mahasiswa yang berpendidikan dan berguna tidak hanya untuk dirinya sendiri, namun juga berguna bagi masyarakat Indonesia. Akan tetapi di Indonesia sudah hampir luntur semangat juang yang dulu sangat membara dalam hal gotong royong khususnya di masalah pembangunan. 

Pembangunan pada hakikatnya bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia. Pembangunan infrastruktur, terutama fasilitas umum di Indonesia telah menuju pada arah kemajuan yang cukup pesat. Wajah-wajah ibukota Tanah Air sudah banyak dihiasi oleh gedung pencakar langit, perkantoran, perumahan mewah dan fasilitas umum yang mutunya semakin hari semakin baik. 

Namun kemajuan pembangunan di negara kita mengalami suatu permasalahan yaitu kurangnya pemerataan pembangunan. Pembangunan hanya dititik beratkan pada kawasan perkotaan, sedangkan di pedesaan kurang mendapat perhatian sehingga kesejahteraan rakyat di pedesaan mengalami kualitas yang buruk. Sangat ironis apabila kita melihat wajah ibukota yang dihiasi dengan gedung pencakar langit, sedangkan banyak desa di Indonesia memiliki fasilitas MCK dan kualitas air yang kurang baik. 

Semua permasalahan di atas merupakan tanggung jawab kita semua. Atas dasar inilah kami dari Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) Itenas berencana untuk melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan berupaya membantu merapihkan desa. Kegiatan ini akan diadakan di desa Cireunde, Cimahi.

Maksud dari kegiatan ini adalah sebagai sarana pengabdian kepada masyarakat guna meningkatkan kepedulian anggota HMS Itenas dan sebagai sarana pengaplikasian disiplin ilmu khususnya jurusan Teknik Sipil. dan Bertujuan dari kegiatan ini adalah untuk mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi


 







Komentar

Posting Komentar

Popular Posts